Jumat, 28 Juni 2013

ZEBRA

Zebra
Zebra adalah hewan yang termasuk dalam suku kuda dengan satu kuku setiap kakinya,zebra adalah hewan dengan daya jelajah yang paling tinggi di dunia dengan ditemukan di banyak wilayah benua afrika,zebra juga dapat hidup di ketinggian sampai 4300 m diatas permukaan laut. ada 3 jenis zebra yang ada di dunia.

1.Zebra dataran/plains zebra/grant (equus quagga)




                Zebra grant adalah hewan yang sekitar 1,2 m panjangnya hidup di sebagian besar wilayah dataran rendah afrika,memiliki ciri-ciri yaitu belang putih –hitamnya yang jaraknya relative lebar , vertical kebawah sampai perut dan bagian belakang horizontal sampai pantat. belang pada kulit zebra ini memiliki fungsi sebagai alat kamuflase untuk mengelabui predator seperti singa dan macan tutul.

2.Zebra gravy (equus grevy’s)


                Zebra grevy adalah zebra yang paling besar daripada jenis zebra lainnya dengan 1,5 m panjangnya , zebra ini daerah persebarannya sangat sempit yaitu hanya disekitar wilayah Ethiopia dan Kenya. Belangnya sangat sempit dan tidak sampai perut bagian bawah, populasinya menurun drastis dari 15000 ekor menjadi 3000 ekor pada tahun 1970.

3.Zebra gunung/mountain Zebra (equus zebra)


                Zebra gunung adalah zebra yang paling kecil dari 3 jenis zebra yang ada, jenis ini berkeliaran di dataran tinggi dan berbatu di angola Namibia dan afrika selatan,belangnya relative sempit tetapi melebar dan horizontal di sekitar pantat. Ancaman utama mereka adalah perburuan liar dan kerusakan habitat oleh ulah manusia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar